Wednesday 23 July 2008

SHOULD WE PROUD?



Okay.. ini tulisan perdana saya di blog perdana saya juga.

Saat ini yang mau saya bahas adalah dinobatkannya Pak Menteri kita ABURIZAL BAKRIE sebagai orang paling kaya di Indonesia.

Jagoan dari keluarga besar Bakrie ini menurut majalah Globe Asia mempunyai kekayaan US$9.2 Billion (9.2 Milyar US
Dollar) kurang lebih 81 Triliun Rupiah.. oke .. He's RICH.

Tapi DOSAnya pun besar

Musibah keluarnya lumpur di Sidoarjo yang sampai saat ini belum juga beres adalah dosa terbesar dari Mr. RICH.


PT. Lapindo Brantas adalah anak perusahaan dari Bakrie, dan entah mengapa sampai saat ini proses ganti ruginya belum juga selesai.

Kenapa harus seperti itu Mr. Rich? dengan kekayaan yang melimpah beliau dengan santai membiarkan para korban lumpur - yang tadinya hidup wajar - mendadak rusak kehidupannya.

Dengan kekayaan US$ 9.2 Million, apa dia tidak punya hati untuk segera menyelesaikan permasalahan lumpur Lapindo?

Apa dengan kekayaan tersebut hilang hati nuraninya, terlebih beliau adalah Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat!

Di satu sisi memang ada yang patut dibanggakan bahwa seorang anak bangsa dapat mencapai kekayaan yang luar bisa dengan tetap tinggal dan mengendalikan bisnis dari Indonesa, namun di sisi lain, dengan kenyataan Lapindo, apa kita harus menjadi bangga?

SHOULD WE PROUD??!!!

No comments: